Sebagai pelayan toko, saya sering mendapat pertanyaan dari customer saya "bagaimana cara membedakan krek as bekas yang bagus dan yang tidak?".
pertanyaan ini mulai umum di kalangan pengguna roda empat yang bingung membeli krek as bekas/ex singapore.
well, saya punya beberapa tips untuk pembaca yang mungkin bingung memilih krek as bekas/ex singapore:
PERHATIKAN LUBANG BAUD PULLEY
meskipun membeli krek as bekas, penting bagi pembeli krek as yang bagus di bagian baud pulley, karena baud pulley sangat penting untuk memperkencang pulley krek as. jika longgar pulley krek as bisa menyebabkan kinerja krek as yang tidak maksimal dan bisa mempersingkat umur krek as tersebut.
PERHATIKAN SPI PENGUNCI PULLEY
Umumnya krek as memiliki lubang spi diujung krek as. Lubang tersebut berfungsi untuk mengencangkan pulley krek as. nah lubang tersebut juga sangat penting yang harus diperhatikan, karena jika lubang itu dower/rusak bisa menyebabkan pulley krek as patah/ambrol. Dan hal tersebut bisa membahayakan kalian saat berkendara.
CERMATI TEMPAT METAL DUDUK DAN METAL JALAN
Langkah selanjutnya adalah dengan mengecek tempat metal duduk dan metal jalan. Caranya, ambil krek as dan tidurkan krek as lalu coba gesekan pas bagian tersebut (seperti digambar) dengan kuku jari kalian. Bila dalam langkah tersebut terasa ada kasar atau ada benjolan, krek tersebut berarti sudah tidak bagus atau harus ada langkah oversize.
Selain itu, krek as bekas biasanya ada tanda hitam yang melingkar dibagian tempat metal jalan atau metal duduk, biasanya kalau ada tanda itu berarti kalian tidak usah melakukan langkah diatas, karena krek tersebut pasti masih bagus untuk digunakan dan masih berukuran standar.
PERHATIKAN TEMPAT SEAL KREK AS BELAKANG
Sama seperti metal jalan dan metal duduk, cukup dengan menggesekan kuku jari dibagian tersebut. Bila terasa kasar, maka krek as tersebut tidak layak untuk dipakai. Karena hal itu bisa merusak seal yang masih bagus dan bisa menyebabkan oli bocor.
Nah cukup sekian dari saya. Bila ada yang kurang mengerti bisa koment dibawah ini. Terimakasih
Comments
Post a Comment